Peraturan Lari Estafet

Diposting pada

KelasPJOK.Com – Salam Olahraga..! pada materi kali ini akan membahas tentang peraturan mengenai cabang olahraga atletik lari estafet, yang sebelumnya telah kelaspjok.com jelaskan mengenai pengertian, sejarah serta teknik dalam olahraga lari estafet.

Setiap kalangan mengetahui cabang olahraga lari estafet ini, karena olahraga satu ini sudah di pelajari pada jenjang pendidikan mulai dari SD, SMP/MTs, SMA/SMK/MA.

Cabang olahraga lari estafet ini adalah salah satu jenis lomba lari dalam cabang olahraga atletik yang dimainkan bersama tim yang terdiri dari 4 orang pelari yang diantaranya : pelari pertama, kedua, ketiga dan keempat.

Apa saja kah peraturan yang ada dalam lari estafet ini. Simak materi penjelasannya dibawah ini :

Peraturan Lari Estafet


Lintasan Lari Estafet

Lapangan Lari Estafet

Dalam setiap cabang olahraga tentu memiliki lapangan atau lintasan untuk melakukan olahraga tersebut. Sama seperti halnya dalam olaraga lari estafet ini kamu memerlukan lintasan untuk melakukan olahraga ini.

Lintasan pada lari estafet ini memiliki ukuran yang telah di atur. Lintasan lari estafet ini memiliki ukuran panjang lintasan pergantiann tongkat estafet 20 meter. Lebar perganntian tongkat estafet 1,20 meter.


Tongkat Estafet

Pada cabang olahraga lari estafet ini memerlukan tongkat estafet. Tomgkat estafet ini memiliki ukuran, serta bahan yang telah ditentukan.

Selain itu, dalam membawa tongkat estafet ini juga memiliki teknik-teknik yang perlu kamu ketahui.

Berikut aturan yang ada pada tongkat estafet :

  1. Selama perlombaan berlangsung, pelari harus selalu memastikan untuk membawa tongkat estafet di tangan.
  2. Dalam perlombaan lari estafet, tongkat estafet yang digunakan haruslah berwarna. Hal ini bertujuan agar gampang terlihat dari jauh selama pelari membawanya di tangan.
  3. Pada setiap perlombaan atau pertandingan lari estafet, pemberian tongkat estafet dari pelari sebelumnya ke pelari berikutnya adalah dari tangan ke tangan dan hal ini wajib di dalam zona pergantian tongkat.
  4. Tongkat estafet wajib mempunyai rongga dan panjang 28-30 cm. Berat tongkat pun aturannya adalah 50 gram dengan adanya 38 mm untuk garis tengahnya.
  5. Tongkat estafet wajib terbuat dari metal, kayu atau bahan lainnya, serta pipa halus dengan di tengahnya ada lubang.
Baca Juga  Teknik Dasar Tenis Meja

Peraturan Perlomba Lari Estafet 4 x 400 Meter

Pada perlombaan lari estafet ini memiliki dua jenis kategori yakni 4×400 meter dann 4×100 meter.

Berikut peraturan pada perlombaan 4×400 meter :

  1. Garis dengan panjang 5 cm wajib dibuat melintang di 10 meter sebelum garis lari supaya lokasi zona pergantian tongkat bisa tempat pemasukan pengukuran zona pergantian bisa ditunjukkan.
  2. Garis lebarnya 5 cm pun perlu ditarik secara melintang lintasan di mana tujuannya adalah pemberian tanda jarak tahapan lari bisa sempurna berikut juga pemberian tanda suatu batas.
  3. Pada saat pergantian tongkat pertama yang atlet pelari lakukan harus tetap ada di lintasan masing-masing dan perlu dilakukan sesuai urutan yang sudah ditentukan ketika berada di lapangan. Caranya adalah dengan melihat siapa yang lebih dulu melalui jarak 200 meter ketika masuk tikungan kedua pada lintasan lari.
  4. Pelari kedua tak memiliki izin alias dilarang untuk memulai lari dari luar zona pergantian tongkatnya. Start harus selalu dimulai dari dalam area pergantian tongkat. Hal ini tak hanya berlaku bagi pelari kedua, tapi juga berlaku untuk pelari ketiga maupun keempat yang wajib berlari mulai dari dalam zonanya masing-masing.
  5. Pelari pertama wajib untuk menggunakan posisi jongkok sewaktu start, sementara untuk pelari kedua, ketiga dan keempat aturannya justru harus menggunakan start melayang.
  6. Pelari yang kedua diperbolehkan untuk meninggalkan lintasan secepatnya segera sesudah melalui tanda keluar tikungan pertama yang jaraknya dari garis start 100 meter dan diberi tanda dengan 5 cm lebar garis melintang pada lintasan tersebut. Ada pula tanda sebuah bendera yang tingginya 1,5 meter dan penempatannya ada pada tiap sisi lintasan bila kita perhatikan dan cari dengan seksama.
  7. Proses lari pelari pertama hingga keempat putarannya harus dan wajib untuk berada di lintasan yang terpisah di mana masing-masing yang jaraknya adalah sepanjang 100 meter dari batas start.

Peraturan Perlombaan Lari Estafet 4×100 Meter

Dalam peraturan perlombaan lari estafet 4×100 meter ini berbeda dengan aturan perlombaan lari estafet 4×400 meter.

Apasaja peraturannya, berikut peraturan perlombaan lari estafet 4×100 meter :

  1. Pada pelari pertama wajib untuk melakukan start dengan kondisi atau posisi jongkok dan pelari lainnya, kedua, ketiga dan keempat melakukan start dengan start melayang.
  2. Setiap pelari perlu tinggal dan tetap berada di jalur lintasannya masing-masing meskipun tongkat telah diberikan ke pelari selanjutnya.
  3. Ukuran panjang lintasan untuk kategori lari satu ini adalah ditambah 10 meter di mana lintasan ini bisa kita sebut dengan istilah prazona. Prazona ini adalah sebuah lintasan ketika pelari yang berangkat bisa membuat larinya jauh lebih cepat namun tak terjadi pergantian tongkat pada waktu tersebut.
  4. Penempatan pelari juga ada aturan tersendiri di sini, yakni pelari pertama ada di area start pertama di mana lintasannya adalah tikungan; pelari kedua penempatannya ada pada area start kedua yang lintasannya lurus; pelari ketiga penempatannya di area start ketiga di mana lintasan sama seperti pelari pertama, yakni di tikungan; dan terakhir pelari keempat ada di area start keeempat di mana lintasannya lurus sama seperti lintasan pelari kedua, namun berakhirnya ada pada garis finish.
Baca Juga  Loncat Indah

Peraturan untuk Pemain

Selain peraturan pada setiap nomor yang di perlombakan, dalam perlombaan lari estafet juga memiliki peraturan yang ada untuk pemain atau atlet lari estafet yang bertanding.

Apasaja peraturan yang ada pada atlet lari estafet. Berikut peraturan yang perlu kamu pahami :

  1. Untuk pergantian pemain selama pertandingan tidak ada sampai dengan final dan hanya 4 pemain saja yang menjadi pemain utama hingga final tersebut.
  2. Pengumuman susunan sebuah tim berikut urutan laridilakukan sebelum start per babak secara resmi.
    Bila sekali seorang pelari sudah start di babak sebelumnya dan sudah digantikan oleh pengganti, ia tak lagi boleh masuk ke dalam timnya.
  3. Penggantian pelari untuk estafet beregu diambil dari pelari yang sudah didaftarkan untuk lomba tersebut.
    Saat perlombaan dimulai, 2 orang saja yang diperbolehkan untuk digunakan sebagai pengganti pada susunan tim babak selanjutnya alias sebagai atlet tambahan.
  4. Melakukan gerakan diluar teknik seperti mdorong pelari sebagai bentuk bantuan atau cara lainnya bisa mengakibatkan diskualifikasi pemain.
  5. Pelari yang sudah memberikan tongkat posisi tetap harus berada di lintasan. Jika pelari menghalangi pelari regu lain secara sengaja, akan ada diskualifikasi untuk timnya.
  6. Pertandingan selalu dilakukan di lintasan yang sudah ditentukan sesuai dengan aturan yang telah dibahas sebelumnya.

Perlengkapan Lari Estafet

Selanjutnya setelah kamu memahami peraturan pada atlet lari estafet kamu perlu memahami juga perlengkapan yang ada dalam olahraga lari estafet.

Berikut perlengkapannya :

  1. Menggunakan pakaian lengkap serta sepatu yang nyaman digunakan.
  2. Peserta menggunakan dua nomor yang telah dibagikan.
  3. Nomor digunakan di dada serta punggung atlet.
  4. Nomor ini dibagikan oleh panitia penyelenggara perlombaan.
  5. Peralatan perlombaan yang lainnya seperti tongkat estafet maupun start block telah di sediakan oleh panitia penyelengara perlombaan.
Baca Juga  Lompat Kangkang

Check Mark

Penting bagi setiap atlet lari estafet dalam menentukan check mark sebelum memulainya pertandingan. Adapun cara menentukan check mark dalam perlombaan lari estafet adalah dengan cara :

  1. Menempelkan pita rekat di lintasannya sendiri dan bukan menggunakan kapur maupun bahan lainnya.
  2. Pelari diperbolehkan juga menggoreskan tanda lintasan jalurnya sendiri untuk lintasan rumput, namun tak diperkenankan memakai tanda lainnya.

Penilaiian dan Diskualifikasi

Dalam perlombaan lari estafet semua pihak harus menyetujui sebelum dimulainya pertandingan.

Apabila peserta atau atlet ada yang diskualifikasi, harus ada pembuatan surat keterangan pada hasil resmi yang menjelaskan pelanggaran apa yang mengakibatkan peserta terkena diskualifikasi.


Hal Lainnya yang Perlu Diketahui

Selanjutnya yang terakhir hal-hal yang perlu kamu ketahui yang masih menyangkut mengenai peraturan pertandingan dalam lari estafet.

Berikut penjelasannya :

  1. Wasit : Tugas utamanya adalah memberi peringatan kepada setiap peserta yang kiranya perlu ditegur dengan mengeluarkan kartu kuning, mengusir peserta, atau memberhentikan peserta dari lomba dengan mengeluarkan kartu merah.
  2. Pengawas Lintasan : Tugas utamanya adalah mengawasi peserta secara dekat dan bila terjadi sesuatu akan memberi isyarat dengan mengangkat bendera merah kepada wasit sebagai tanda.
  3. Pencatat Waktu : Tugas utamanya adalah mencatat menggunakan stopwatch dengan duduk segaris dengan garis finish.
  4. Juri : Tugas utamanya adalah menentukan urutan peserta yang disesuaikan dengan waktu dan posisinya harus di sisi yang sama dari lintasan dengan jarak minimal 5 meter dan segaris juga dengan garis finish.

Baiklah itu tadi penjelasan mengenai materi “Peraturan Lari Estafet” yang telah di jelaskan dengan lengkap. Semoga artiel ini dapat berguna bagi kamu pembaca dalam mengerjakan tugas-tugas sekolah serta bermanfaat bagi kamu dalam membuat makalah olahraga lari estafet. Terima Kasih 🙂


Baca Juga Artikel Ini :